Kaca Mata Minus

Mata adalah salah satu organ vital pada makhluk hidup. Sering kali ada pepatah yang mengatakan bahwa mata adalah jendela dunia. Namun jika mata tidak dapat berfungsi sempurna, tentunya dunia tidak akan terlihat dengan jelas. Salah satu gangguan pada mata yang sering dialami adalah mata minus yang sering disebut rabun jauh atau miopi.

Ciri-Ciri Mata Minus

Pada penderita miopi, cahaya dari lua yang jatuh tepat pada retina mata tidak dapat terlihat dengan jelas karena cahaya jatuh tepat di depan retna. Hal ini menyebabkan benda yang berada di tempat yang jauh terlihat buram atau kabur.

  • Saat melihat suatu objek, Anda perlu menyipitkan mata agar terlihat lebih jelas.
  • Saat memandang objek atau benda dalam waktu yang lama, mata terasa perih dan lelah.
  • Penderita miopi biasanya merasakan sakit kepala yang disebabkan karena mata lelah.
  • Pada penderita rabun senja, penderita akan kesulitan melihat sesuatu saat malam hari.
  • Pada anak-anak, ciri-ciri miopi dapat dilihat saat anak mulai mengedipkan mata secara berlebihan.
  • Untuk dapat melihat sesuatu anak perlu duduk lebih dekta, misalnya saat menonton TV atau saat belajar di kelas.

Jika Anda merasa gangguan mata mulai mengganggu aktivitas sehari-hari Anda, maka sebaiknya mata Anda perlu diperiksakan ke dokter mata untuk penanganan lebih lanjut. Diperlukan pemeriksaan lebih lanjut untuk mengetahui mata minus atau tidak. Melalui pemeriksaan, dokter dapat mengetahui penyebab dan derajat minus yang Anda alami.

Dengan begitu, dokter dapat memberikan saran pengobatan untuk memperbaiki kondisi mata Anda. Bisa dengan menggunakan kaca mata minus atau merujuk LASIK. Penyebab mata minus seringkali berasal dari kegiatan atau aktivitas sehari-hari. Seperti terlalu lama memandangi layar smartphone, laptop, televisi dan berbagai perangkat elektronik lainnya.

Mengalami mata minus dan harus menggunakan kaca mata tentunya bukan hal yang menyenangkan bagi sebagian orang. Meski demikian, pengobatan mata minus dapat dilakukan dengan operasi mata atau LASIK. Selain itu, Anda juga dapat menggunakan cara alami dengan mengkonsumsi buah dan sayur yang mengandung vitamin A.

 

Scroll to Top