App Iphone vs App Android

Smartphone atau telepon pintar semakin hari sudah semakin menjadi kebutuhan di era ini. Bukan lagi sebagai kebutuhan penunjang, namun kebutuhan pokok. Sebab, segala hal kini bisa dilakukan hanya di dalam genggaman, mulai dari bermain, membaca, mendengarkan musik, berbelanja, memesan makanan, transportasi, hingga olahraga, bisa dilakukan hanya dengan menggunakan smartphone.

Tak heran, jika produsen smartphone kian berlomba-lomba melakukan inovasi pada produknya agar bisa mendapatkan hati masyarakat. Setiap tahunnya seakan tiada henti smartphone dengan kecanggihannya dikonsumsi masyarakat dari berbagai negara, termasuk Indonesia sebagai negara dengan pengguna aktif smartphone terbesar keempat di dunia.

Zaman sekarang banyak orang pilih smartphone kalau bukan Android ya iPhone, kalau bukan iPhone ya Android. Kedua raksasa smartphone ini memang telah mendunia, bahkan selalu adu kehebatan dengan masing-masing keunggulannya. Bukan hanya developer-nya, penggunanya pun selalu membanding-bandingkan mana yang terbaik antara keuda raksasa smartphone ini. Memang mana sih yang terbaik?

Hampir seluruh pasar smartphone dari berbagai negara sudah menggunakan kedua OS dari Apple dan Google ini. Keduanya tentu memiliki keunggulan dan kekurangan masing-masing. Apa yang dimiliki Android tidak selalu dimiliki iPhone, begitupun sebaliknya. Jadi, kalau menjawab pertanyaan mana yang terbaik, tentunya harus dibandingkan berdasarkan banyak faktor, termasuk aplikasinya.

Sebelum kita membahas app iPhone vs App Androidlebih lanjut dan lebih dalam, ada satu hal yang harus dipahami bersama secara jelas. Tidak ada smartphone yang secara resmi untuk Android. Jadi, Android hanyalah sebuah nama sistem operasi mobile yang dibuat oleh Google. Dengan logika ini, membandingkan iPhone secara langsung dengan Android hanyalah akan menjadi debat kusir.

Sebab, iPhone memang memiliki sistem operasi yang sengaja dibuat khusus hanya untuk iPhone dan produk Apple lainnya. iOS sengaja dibuat selaras dengan iPhone, sedangkan Android didesain sedemikian rupa agar bisa kompatibel dengan banyak varian produk smartphone. Tak heran, jika ada beberapa aplikasi yang akan diunduh menunjukkan kompatibel atau tidaknya di sebuah smartphone.

Melihat hal tersebut, biasanya para pengguna smartphone yang mencari faktor โ€œWOWโ€ kemungkinan besar akan memilih fitur dan eksklusivitas yang ditawarkan pada iPhone. Apalagi dengan kontrol pada touch screen yang sangat infuitif, sehingga semakin menambah kesan interaktif dan handal pada iPhone, termasuk juga aplikasinya.

pixabay.com

Perbedaan App iPhone vs. App Android

Para penggemar iPhone pasti selalu bangga dengan berbagai fitur dan aplikasi eksklusif yang tidak ada di smarphone Android. Eksklusivitas inilah yang akhirnya membuat adanya kubu app iPhone vs app Android. Hal ini pula yang membuat iPhone memiliki harga yang lebih mahal dibandingkan dengan Android dengan spesifikasi yang sama atau serupa.

Sebab, memang jika Anda perhatikan lagi dengan seksama, sebagian besar fitur yang dimiliki iPhone, dimiliki juga oleh Android. Misalnya, akses web, layar sentuh, game, dan sebagainya. Jadi memang jika dilihat dari kegunaannya secara umum tidak ada perbedaan yang terlalu jauh antara keduanya. Bahkan, kamera pun, banyak smartphone berbasis Android dengan kamera handal.

Faktor aplikasi adalah satu-satunya yang paling menonjol jika Anda ingin membandingkan antara iPhone dengan Android. Hingga kini, jumlah aplikasi yang disediakan untuk sistem operasi Android di Play Store memang lebih banyak dibandingkan dengan jumlah aplikasi yang disediakan untuk sistem operasi iOS di App Store.

Selain itu, untuk mengunduh dan memasang aplikasi pada Android lebih bebas dibandingkan pada iPhone. Android bisa melakukan instalasi, bahkan dari sebuah halaman web atau aplikasi bawaan lain, seperti apkpure. Sedangkan, iPhone tidak bisa melakukan itu. Di iPhone, Anda hanya bisa mengakses dan melakukan instalasi aplikasi khusus di App Store, tidak bisa menggunakan apkpure.

pixabay.com

Para pengguna iPhone juga tidak akan diberi akses untuk menggonta-ganti tampilan homescreen sebebas yang bisa para pengguna OS Android lakukan. Bahkan, para developer juga tidak dapat mengakses untuk melakukan modifikasi fungsi iPhone itu sendiri. Kesimpulannya, Apple sebagai pengembang iPhone, tidak ingin ada persaingan dan membuat aplikasi yang menjjadi lebih besar dari nama iPhone itu sendiri

Jika Anda bingung menentukan kedua pilihan antara iPhone atau Android, Anda bisa melihat dari karakter dan budget yang dimiliki. Jika Anda seorang tipe geeks atau cinta kebebasan, Anda bisa memilih Android dengan prinsip โ€œfreedomโ€ yang melekat padanya. Sedangkan, jika Anda merupakan pengguna awam atau sangat suka eksklusivitas, ada baiknya Anda memilih iPhone.

Jadi, sekali lagi, memang tidak bisa dan sangat sulit untuk membandingkan iPhone dengan Android seacara head to head, mulai dari teknis atau kegunaannya. Jika ini dilakukan, maka sama saja Anda membandingkan Mac dengan PC yang sangat jelas berbeda secara nilai guna. Di mana, masing-masing memiliki keunikan dan keunggulan tersendiri.

 

Scroll to Top